Wow! Inilah Fakta-Fakta Unik Tentang Bushy-Tailed Woodrat yang Perlu Kamu Tahu - xwijaya

Tidak menemukan artikel? cari disini



Wow! Inilah Fakta-Fakta Unik Tentang Bushy-Tailed Woodrat yang Perlu Kamu Tahu

Wow Inilah FaktaFakta Unik Tentang BushyTailed Woodrat yang Perlu Kamu Tahu
Illustration: idntimes.com

Tikus dengan Ekornya yang Lebat


  • Tikus ini memiliki ciri khas pada ekornya seperti nama umumnya bushy-tailed yang berarti ‘ekor lebat’. Dikutip dari National Park Service, bushy-tailed woodrat memiliki ekor lebat yang panjangnya sekitar 5 - 7,5 inci. Umumnya ekor tikus ini berwarna lebih abu-abu dibandingkan warna bagian tubuh lainnya. Tikus jantan tertua dan paling dewasa memiliki ekor yang paling lebat dan berwarna paling abu-abu.

  • Spesies Tikus Kayu Terbesar


  • Bushy-tailed woodrat termasuk tikus yang memiliki tubuh cukup besar. Dikutip dari Animal Diversity, tikus ini merupakan salah satu spesies tikus kayu terbesar. Berat tubuh tikus jantan dewasa umumnya berat tubuhnya seberat 300-600 g. Adapun umumnya tikus betina dewasa hanya memiliki berat tubuh sekitar 250-350 g.

  • Kolektor Barang-Barang Unik


  • Tikus ini sering disebut pack rat karena kebiasaan uniknya yang suka mengumpulkan benda-benda unik di dalam sarangnya. Beberapa benda akan dimakan dan benda sisanya akan disimpan untuk membentengi dinding sarangnya. Benda yang dikoleksinya, seperti tulang, buah pinus, potongan tali dan kulit, bulu, pelet burung hantu, kertas, maupun benda lain yang dianggapnya menarik.

  • Tukar Tambah dengan Benda Lain


  • Tikus ini sering disebut trade rat karena kebiasaannya menjatuhkan benda yang dibawanya untuk ditukar dengan benda lain. Tikus ini akan menukar benda yang dibawanya dengan benda lain yang terlihat lebih menarik baginya.

  • Tidak Memerlukan Air


  • Meski tikus ini merupakan hewan omnivora, tikus ini lebih tepat disebut sebagai herbivora generalis. Spesies ini bahkan tidak memerlukan air, dimana tikus ini mendapatkan seluruh kebutuhan airnya dari tumbuhan yang dimakannya. Selain itu, sebagian kecil makanan tikus ini juga terdiri dari arthropoda.

  • Tahan Dingin


  • Bushy-tailed woodrat dapat ditemukan di hutan boreal hingga gurun. Hewan ini dapat tinggal di tempat dengan berbagai kondisi suhu dan kelembaban. Bahkan spesies ini adalah spesies tikus kayu yang paling tahan dingin.

  • source : idntimes.com


    Tidak ada komentar